migrasi

Kampung Cikereteg Desa Ciderum Diterjang Longsor

portalpa - Minggu, 30 Juni 2024 | 19:25 WIB

IMG-20240630-WA0010

CARINGIN, PortalPasundan.com – Hujan deras pada Sabtu (29/6/2024) pukul 17.30 WIB menyebabkan bencana tanah longsor di Kampung Cikereteg RW 11, Desa Ciderum, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor.

Longsor ini menyebabkan jalan lingkungan tergerus dan mengalami retakan. Akibatnya, warga setempat tak bisa melintas.

Sebelum terjadi bencana longsor, warga bernama Ibu Yayan sempat mendengar suara gemuruh dan merasakan getaran tanah. Tidak lama kemudian, longsor pun terjadi, memutus akses jalan lingkungan di kampung tersebut.

Kapolsek Caringin, AKP Hendra Kurnia, mengatakan, longsor mengakibatkan jalan lingkungan tertutup material tanah hingga menggangu akses warga.

“Warga untuk sementara bisa mencari jalan lain, karena kuatir juga tebingan bekas longsor belum stabil, bisa saja terjadi lagi,” katanya, Minggu (30/6/2024).

AKP Hendra menjelaskan, pihak Kepolisian Sektor Caringin sudah memasang garis polisi dan memasang rambu-rambu peringatan di lokasi longsor agar warga tidak melintasi area longsor.

“Penghuni rumah di sekitar lokasi juga telah diimbau untuk sementara pindah ke tempat yang lebih aman,” ungkapnya.

Untuk penanganan dini, pihaknya langsung berkoordinasi dengan BPBD, Pemerintah Desa Ciderum, Ketua RT/RW, dan tokoh masyarakat setempat dilakukan untuk menangani dampak kejadian ini. Upaya penanganan lebih lanjut akan terus dilakukan guna memulihkan kondisi di lokasi kejadian,

Ia juga mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap potensi bencana, terutama saat cuaca ekstrem dan segera melaporkan kejadian serupa kepada pihak berwenang.
(YS)

Tags
Artikel Terkait
Rekomendasi
Terkini