migrasi

Kampung Cemplang Rawan Curanmor

portalpa - Kamis, 4 Juli 2024 | 16:17 WIB

IMG-20240619-WA0020

CIBUNGBULANG, PortalPasundan.com – Kampung Cemplang, Desa Cemplang, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, rawan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Baru-baru ini, aksi curanmor terjadi di Kampung Cemplang RT 04/01. Satu unit sepeda motor Honda Beat nomor polisi B 5093 FKD yang tengah diparkir di halaman rumah warga digondol maling.

“Ya pagi pukul 05:10 WIB saya mau berangkat kerja dan mengeluarkan motor keluar rumah, selang 5 menit motor ditinggal sudah hilang. Pelaku diduga dua orang,” ungkap pemilik kendaraan, Tia, Kamis (4/7/2024).

Tia mengungkapkan, wilayah Kampung Cemplang saat ini memang rawan pencurian. Beberapa waktu lalu aksi curanmor terjadi di kediaman seorang pewarta.

“Ini sudah kali kedua kasus kehilangan kendaraan. Besar harapan kami tentunya agar pihak kepolisian setempat bisa memberantas pencurian kendaraan yang saat ini tengah merajalela di kawasan Cemplang,” harapnya.

Kapolsek Cibungbulang, AKP Zulkernaedi membenarkan adanya aksi pencurian tersebut dan beberapa korban sudah melapor.

“Iya, korban sudah melapor dan pelaku sedang dalam pengejaran. Insya Allah Reserse kita bekerja sesuai profesinya mohon doa dan dukungan info dari kita semua, semoga cepat terungkap,” katanya.
(Rdy)

Tags
Artikel Terkait
Rekomendasi
Terkini